Cara Merawat dan Membersihkan Freezer Agar Awet Bertahun-tahun sangat penting diketahui, karena dengan cara merawat freezer yang benar, kinerja freezer akan selalu optimal sesuai dengan yang diharapkan serta bisa awet dan tahan lama.
Tentu saja, freezer awet bertahun-tahun, menjadi harapan dan keinginan banyak orang. Utamanya bagi para pengusaha kuliner yang menjadikan freezer sebagai alat yang sangat penting untuk menunjang usahanya. Apalagi sekarang dengan adanya layanan sewa freezer, setiap pengusaha bisa mendapatkan dan menggunakan freezer dengan mudah, murah dan praktis.
Inti dari cara merawat freezer agar awet bertahun-tahun terletak pada kebersihannya. Nahh, bagi Anda yang tidak tahu bagaimana cara membersihkan freezer, atau bahkan sampai sekarang tidak menyadari bahwa Anda wajib membersihkannya, silahkan simak terus tips dari kami yang bisa bermanfaat untuk merawat freezer Anda.
Cara merawat freezer dengan menjaga kebersihannya, akan memberikan banyak manfaat. Selain bisa awet, kebersihan & kehigienisan makanan atau bahan makanan atau ASI yang disimpan didalamnya akan selalu terjaga. Kegiatan membersihkan freezer, sebaiknya dilakukan minimal dalam 2 kali dalam satu tahun (lebih sering lebih baik).
Cara Membersihkan Freezer
Cara membersihkan freezer jenis freezer box atau upright freezer, secara umum memiliki cara yang sama dengan membersihkan freezer yang ada pada kulkas.
Untuk freezer box, saat ini terdapat dua jenis yaitu model lama yang masih menghasilkan bunga es, dan model baru tanpa bunga es. Sedangkan untuk freezer yang ada pada kulkas, kebanyakan masih menghasilkan bunga es. Adapun untuk cara membersihkannya sebagai berikut.
Alat dan Bahan
Sebelum membersihkan freezer, siapkan dulu alat-alat dan beberapa bahan yang dibutuhkan seperti :
- Spons
- Ember
- Kain microfiber atau handuk tipis yang sudah tidak terpakai atau kanebo yang biasa dipakai untuk mengelap mobil (tapi yang bersih yaa)
- Manual Book
- Cuka atau pembersih berbahan air lainnya
- Air
- Bubuk baking soda
- Sikat gigi
- Hair dryer (kalau ada)
Langkah-langkah Pembersihan Freezer
- Kosongkan Freezer
Apapun jenis freezernya, baik freezer model lama yang menghasilkan bunga es, ataupun model baru yang tanpa bunga es, sebaiknya isinya dikeluarkan semua. Begitu juga dengan freezer yang ada di kulkas, maka semua isi freezer dan kulkas wajib dikeluarkan.
Isi freezer ataupun kulkas disini tentu saja apapun yang disimpan didalamnya berserta rak atau laci.
- Pencairan Bunga Es
Untuk freezer tanpa bunga es, tidak perlu melakukan tahap ini. Cara yang paling umum untuk mencairkan bunga es adalah dengan mencabut steker listrik, kemudian ditunggu bunga es mencair semuanya. Namun, untuk beberapa freezer, ada yang tidak perlu mencabut steker untuk mencarikan bunga es. Oleh karena itu, manual book yang telah disiapkan sebelumnya, digunakan sebagai petunjuk untuk mencairkan bunga es yang benar sesuai dengan tipe freezer.
Jangan lupa siapkan ember di dekat freezer untuk menampung air dari bunga es yang telah mencair. Untuk mempercepat pencairan bunga es, bisa menggunakan hair dryer. Penggunaan hair dryer, selain bisa mempercepat, juga memudahkan untuk mencairkan bunga es di tempat-tempat tersembunyi atau sulit dijangkau. Hal tersebut dirasa lebih aman, daripada menggunakan alat seperti sendok atau alat-alat keras lain yang bisa merusak lapisan freezer.
- Membersihkan Bagian Dalam Freezer
Pertama-tama ambil sisa-sisa dari makanan atau bahan makanan seperti sayunan, daging atau bahan makanan lain, yang tadinya menempel pada bunga es. Kemudian bersihkan bagian dalam freezer dengan spons atau kanebo terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar bagian dalam freezer, bersih dan cepat kering.
Agar pembersihan lebih optimal, bisa menggunakan air cuka atau larutan baking soda. Kemudian bilas dengan air bersih, bisa juga dengan menggunakan air hangat untuk membilas. Jika ada kotoran yang membandel, bisa digosok dengan sikat gigi sampai bersih. Setelah itu, keringkan lagi menggunakan spon bersih, atau kain microfiber atau kanebo bersih. Pastikan semua bagian dalam freezer benar-benar bersih.
Untuk rak atau laci bisa dicuci menggunakan sabun pencuci bersih. Dan pastikan sudah kering sebelum dimasukkan lagi ke dalam freezer.
- Menghilangkan Bau Tidak Sedap Di Dalam Freezer
Terkadang setelah freezer bersih dan kering, masih meninggalkan bau tak sedap. Untuk mengatasi hal tersebut, bisa di lap lagi menggunakan larutan baking soda. Selain mengelap secara langsung pada bagian dalam freezer, bisa juga dengan dengan meletakkan secangkir baking soda atau bubuk kopi di dalam freezer dan tutup rapat pintunya semalam. Agar bau tak sedap tidak terus-terusan ada, bersihkan freezer lebih sering.
- Nyalakan Freezer dan Letakkan Kembali Makanan Kedalam Freezer
Setelah benar-benar bersih dan kering, nyalakan lagi freezer dan setting ke mode beku. Setelah mencapai suhu beku dan stabil, pasang kembali rak atau lacinya, kemudian letakkan kembali apa yang akan Anda simpan ke dalam freezer.
Tips Tambahan Bagaimana Cara Merawat Freezer agar Awet Bertahun-tahun
Setelah tahu bagaimana cara membersihkan freezer dengan benar, ada beberapa hal sepele untuk merawat freezer, yang jika dilakukan bisa membuat freezer awet bertahun-tahun. Salah satu caranya adalah jangan meletakkan freezer terlalu dekat dengan tembok. Karena, setiap freezer memiliki Grill yang berguna untuk mengalirkan udara panas dari kondensor. Jika meletakkan freezer terlalu dekat dengan tembok, udara panas tersebut bisa “terperangkap” di dalam, sehingga mengganggu kinerja Freezer.
Cara merawat freezer yang benar, bisa dikerjakan dengan lebih baik jika mengetahui cara kerjanya. Untuk mengetahui cara kerja freezer silahkan klik disini.
Demikian informasi dan tips cara merawat dan membersihkan freezer agar awet bertahun-tahun. Semoga Bermanfaat.
Sumber Informasi :
No comments:
Post a Comment